Text
PENGHITUNGAN GAYA TEGANG KABEL (CABLE RIGGING LOADS) PADA PRIMARY FLIGHT CONTROL SYSTEM (RUDDER) PESAWAT BOEING 737-300
ABSTRAKrnPesawat Boeing 737-300 merupakan pesawat narrow body dan varian pertama dari 737 classic series. Sistem pergerakan pesawat ini dikontrol oleh beberapa primary control surface. Rudder merupakan salah satu primary control surface pada pesawat Boeing 737-300 yang berfungsi untuk menggerakkan pesawat yawing pada sumbu vertikal (vertical axis). Sistem penggerak rudder pada pesawat Boeing 737-300 terdiri dari pedals control, regulator, control cable, pulley, eyeball pressure seals, feel actuator, hingga ke rudder. Control cable merupakan penghubung antara pedal kontrol dan rudder. Control cable memiliki peran penting dalam pengoperasian rudder sehingga dilakukan penelitian pada control cable tersebut dengan tujuan untuk mengetahui nilai cable rigging load.rnCable Rigging Load merupakan sebuah sistem rigged kabel tertutup yang digunakan untuk menjaga kabel tetap kencang ketika diberi beban atau load yang sudah ditentukan dan untuk meminimalisir hilangnya gerak dari kontrol sistem (control system backlash). Untuk menghitung cable rigging load terlebih dahulu harus diketahui temperatur dari lingkungan. Temperatur lingkungan merupakan salah satu faktor yang berpengaruh terhadap pemuaian dari struktur pesawat dan panjang kabel.rnSetelah diketahui temperatur lingkungan, kemudian dilakukan penghitungan cable rigging load. Setelah menghitung cable rigging load berdasarkan temperatur lingkungan, selanjutnya dari hasil penghitungan tersebut dibuat grafik cable rigging load dan temperatur lingkungan. Dari grafik cable rigging load dan temperatur diketahui bahwa perubahan temperatur lingkungan akan sangat berpengaruh terhadap rig load kabel kontrol rudder.
Tidak tersedia versi lain