Skripsi
PERAN SERTA ORANG TUA DALAM MENUMBUHKAN SIKAP PERCAYA DIRI PADA ANAK USIA DINI DI DESA CIKOLE KEC.LEMBANG.KBB
Penelitian ini mengangkat permasalahan tentang rendahnya Peran Serta Orang tua dalam Menumbuhkan sikap mandiri pada anak usia dini di Desa Cikole Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat. Tujuan penelitian adalah: 1. untuk mengetahui pola asuh yang diterapkan oleh orang tua dalam menumbuhkan sikap mandiri pada balita. 2. untuk mengetahui kemandirian anak usia dini dalam berperilaku (mandi, berpakaian, makan dan bermain). 3. untuk mengetahui kecenderungan pola asuh yang digunakan oleh orang tua dalam menumbuhkan sikap mandiri pada anak. Landasan teori dan konsep antara lain : konsep kemandirian, konsep pola asuh, konsep keluarga, konsep Balita, pendidikan keluarga sebagai satuan PLS, sistem pendidikan luar sekolah yang diterapkan dalam pendidikan keluarga untuk meningkatkan kemandirian anak. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif hal ini dilakukan dengan masalah yang diteliti merupakan masalah yang ada pada masa sekarang yang sedang dihadapi, teknik pengumpulan data menggunakan angket, wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Objek penelitian 50 orang. Hasil penelitian dan temuan, berdasarkan hasil penelitian penulis membahas mengenai peran orang tua dalam memenuhi kebutuhan anak, sikap orang dalam mendidik anaknya kadang memenuhi kebutuhan anak, selalu membujuk anak agar berperilaku sesuai dengan keinginan orang tua, seperti pada saat anak tidak mau makan, anak dibantu misalnya dengan cara menyuapi, disini menunjukkan bahwa anak kebanyakan diprioritaskan atau diutamakan dalam hal keinginan. dalam melakukan aktivitas tersebut anak dibimbing dan diawasi oleh orang tua, alasan anak dibiarkan melakukan aktivitasnya sendiri agar melatih anak bersikap mandiri atau anak tidak selalu bergantung pada orang tua. Hubungan yang harmonis antara anggota keluarga yaitu adanya komunikasi dua arah, dan orang tua disini memberikan bimbingan dengan penuh perhatian kepada anak. Orang tua dalam menentukan peraturan, terlebih dahulu mempertimbangkan dan memperhatikan keadaan dan perasaan, pendapat anak juga dihargai dan dipertimbangkan. Temuan kemandirian anak dalam berperilaku sangat dipengaruhi oleh penerapan pola sauh yang dilakukan oleh orang tua. Kesimpulan, para orang tua membutuhkan tentang pendidikan anak usia dini karena mereka beranggapan bahwa pendidikan keluarga merupakan salah satu jalur PLS yang sifatnya mendasar, dimana dalam pendidikan keluarga didalamnya terdapat proses pembelajaran yang dilakukan oleh orang tua dan anak, semakin kompleksnya kehidupan dewasa ini, maka pendidikan keluarga semakin penting, Dampak yang diperoleh, orang tua dalam menerapkan sikap mandiri pada anak sedini mungkin, sebagai bekal untuk menjalankan kehidupan secara normal, dan orang tua membuat situasi dan kondisi yang dapat memungkinkan bagi anaknya untuk dapat mengembangkan kemandirian, terutama dengan peran yang diterapkannya.
Tidak tersedia versi lain