PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN LOKASI TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA HOTEL TRI JAYA CIREBON
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui “Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Lokasi Terhadap Kepuasan Konsumen pada Hotel Tri Jaya Cirebon”. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah konsumen atau tamu Hotel Tri Jaya Cirebon. Sampel yang diambil sebanyak 90 Responden dengan menggunakan Insidental Sampling dan teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Berdasarkan hasil Uji t diperoleh bahwa variabel Kualitas Pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Konsumen dengan nilai thitung > ttabel (6.533 > 1.662) dan nilai signifikan sebesar (0.000 < 0.05), variabel Lokasi juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Konsumen dengan nilai (6.531 > 1.662) dan nilai signifikan sebesar (0.000 < 0.05). Pengujian simultan antara kualitas pelyanan dan lokasi terhadap kepuasan konsumen diketahui melalui uji F yang diperoleh dari hasil uji Fhitung sebesar 142.196 > Ftabel sebesar 3.10 dan nilai signifikan sebesar 0.000 < 0.05, artinya kualitas pelyanan dan lokasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen pada Hotel Tri Jaya Cirebon.
Tidak tersedia versi lain