Text
FORMULASI DAN UJI STABILITAS SEDIAAN MASKER CLAY EKSTRAK ETANOL DAUN JAMBLANG (Syzygium cumini ( L.) skeels)
Masker merupakan salah satu jenis kosmetik yang banyak digunakan untuk perawatan kulit wajah. Jenis masker yang cukup dikenal yaitu masker clay yang mampu menyerap kotoran pada pori-pori, memperhalus kulit wajah, dan mampu mendetoksifikasi kulit wajah. Penggunaan bahan alam cenderung lebih diminati. Selain banyak manfaatnya, juga untuk meminimalisir efek samping dari bahan sintetis. Senyawa yang terkandung dalam bahan alam diduga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan wajah. Diantaranya adalah daun jamblang (Syzygium cumini (L.) skeels). Penelitian ini dilakukan secara eksperimental dengan tujuan untuk mengetahui formula masker clay ekstrak daun jamblang (Syzygium cumini (L.) skeels) yang terbaik. Kaolin yang menjadi bahan dasar dari penelitian ini divariasikan dengan konsentrasi F1 30%, F2 35%, dan F3 40%. Sediaan dari setiap formula dilakukan uji evaluasi meliputi uji organoleptis, homogenitas, daya sebar, waktu mengering, viskositas, pH, freezethaw, dan daya lekat. Dari hasil pengujian masker didapatkan formula terbaik dengan hasil organoleptis warna putih keabuan, bau khas, bentuk pasta dan homogen. Hasil uji daya sebar 5 cm, waktu mengering 20 menit, viskositas 24108 cPs, pH 6,18, dan daya lekat 4,05 detik. Pengujian stabilitas dengan metode freeze-thaw menunjukkan formula yang stabil. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa formula II dengan konsentrasi kaolin 35% merupakan formula yang paling baik dan optimal. Karena telah memenuhi semua kriteria persyaratan uji
Tidak tersedia versi lain