Text
PEMBUATAN CNC UNTUK JALUR PCB SECARA OTOMATIS MENGGUNAKAN LASER
ABSTRAKrnProses pembuatan jalur Printed Circuit Board atau disebut PCB merupakan proses utama dari terbentuknya sebuah perangkat elektronika. Dalam prakteknya, proses ini mengalami perubahan dari waktu ke waktu, dimulai dari penggunaan manual dengan tangan yang dibantu oleh beberapa bahan kimia, hingga penggunaan mesin dalam pembuatannya. Proses pembuatan PCB secara manual masih sering ditemukan dalam beberapa industri rumahan, namun proses ini pada dasarnya memiliki efisiensi waktu yang rendah dalam proses pembuatannya.rnTugas akhir ini akan menyajikan informasi tentang bagaimana cara merancang dan membuat mesin CNC dalam pembuatan jalur PCB menggunakan laser, membuat metode alternatif dan menjelaskan penggunaan laser dalam proses pembuatan jalur PCB, dan menganaliss kepresisian alat antara desain dengan hasil jadi.rnDalam pembuatan tugas akhir ini dimulai dari pembuatan rancang bangun desain mekaniknya, kemudian dilanjutkan dengan pembuatan sistem kontrolnya menggunakan Arduino Nano sebagai pusat kontrolnya, motor stepper dan driver A4988 sebagai penggerak mesinnya, dan laser sebagai media untuk mengukir jalur PCB. Sedangkan perangkat lunak yang digunakan merupakan berbasis open source sehingga dapat secara gratis digunakan, seperti Laser GRBL, Grbl, dan CADSoft eagle.rnBerdasarkan uji fungsi dan pengamatan yang dilakukan, alat ini memiliki prosentase kesalahan sebesar 0,3% dan kesalahan dalam proses grafir sebesar 1,98%. Ketelitian dari alat ini dapat dikatakan presisi karena prosentase kesalahan yang kurang dari 2% dengan lama pengerjaan desain jalur PCB dengan luas 30x15mm memakan waktu kurang lebih 10 menit tergantung dari kerapatan proses grafir yang ditentukan.rnAlat ini dapat menjadi alternatif bagi industri rumahan dan dapat menggantikan proses pembuatan PCB secara manual karena dapat menghasilkan hasil produk yang presisi sesuai dengan desain yang telah ditentukan dengan biaya pembuatan yang cukup murah.
Tidak tersedia versi lain