Skripsi
Pembelajaran menulis naskah drama dengan menggunakan pendekatan brain based learning
Latar belakang dari masalah ini adalah penggunaan metode pembelajaran yang belum mampu memotivasi siswa untuk minat dan bersemangat dalam belajar. Selain itu, ketrampilan menulis membuat siswa kesulitan dalam menuangkan ide dan gagasan dan salah satunya adalah menulis naskah drama. Dengan adanya menulis naskah drama dengan metode yang menyenangkan diharapkan siswa lebih termotivasi dalam menuangkan ide dan gagasannya. Metode penelitian yang digunakan adalah pre experimental design jenis one group pre test post test. Hasil penelitian adalah sebagai berikut : 1) lembar observasi guru sebesar 92,3% artinya guru mampu melaksanakan pembelajaran dengan baik dan sesuai 2) peningkatan hasil tes dari 65,4 menjadi 74,5 3) lemebar angkey menunjukkan 51% didominasi pernyataan positif. Berdasarkan hasil analisis tersebut dapat disimpulkan bahwa pendekatan brain based learning mampu meningkatkan kemampuan menulis naskah drama pada siswa kelas VIII SMPN 6 Cimahi.
Tidak tersedia versi lain