Skripsi
PEMANFAATAN APLIKASI YOUTUBE PADA PELATIHAN CRAFT KAIN FLANEL DALAM MENINGKATKAN MINAT ENTREPRENEUR PADA MAHASISWA IKIP SILIWANGI
Penelitian bertujuan untuk menjelaskan tentang bagaimana (1) minat entrepreneur mahasiswa sebelum diberikan pelatihan Craft Kain Flanel melalui pemanfaatan aplikasi YouTube, (2) program dan proses pemanfaatan aplikasi YouTube pada pelatihan Craft Kain Flanel, serta (3) dampak dari pemanfaatan aplikasi YouTube pada pelatihan Craft Kain Flanel terhadap minat enterpreneur mahasiswa. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian ini dilakukan IKIP Siliwangi, Jalan Terusan Jenderal Sudirman, Kelurahan Baros, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Jawa Barat 40521. Waktu penelitian yang peneliti lakukan yaitu dimulai dari bulan Februari sampai dengan bulan April 2020. Subyek penelitian yang dipilih dalam penelitian ini adalah 10 (sepuluh) mahasiswa yang berusia antara 18 – 23 tahun. Tahapan penelitian meliputi tahapan pra lapangan, tahap pekerjaan lapangan, dan tahap analisis data. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan observasi. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, display data (penyajian data), dan penarikan kesimpulan. Minat berwirausaha pada mahasiswa yang menjadi subyek penelitian sebelum diberikan pelatihan craft kain flanel melalui pemanfaatan aplikasi YouTube tergolong rendah. Hal tersebut terlihat dari 10 (sepuluh) orang yang dijadikan subyek penelitian, hanya dua orang yang menyatakan perasaan senang terhadap kegiatan wirausaha. Sedangkan sisanya belum memiliki ketertarikan dan perhatian untuk melakukan kegiatan wirausaha. Dan dari 2 (dua) orang yang memiliki perasaan senang, baru 1 (satu) orang yang pernah terlibat dalam kegiatan wirausaha. Peserta merasa dimudahkan dengan pemanfaatan aplikasi YouTube ini. Mereka bisa memutar ulang materi kapan pun dan di mana pun ketika diperlukan. Semua materi yang diperlukan sudah tersedia dalam konten yang ada pada YouTube. Sehingga pemanfaatan aplikasi YouTube dinilai sangat bermanfaat dalam menjalankan pelatihan. Meski demikian, keterbatasan kuota dan kecepatan akses internet menjadi kendala yang dirasakan peserta. Peserta memberikan kesan yang positif setelah mengikuti pelatihan, mengakses ulang materi-materi, mengaplikasikan materi. Enam orang peserta langsung memulai usaha craft kain flanel setelah mengikuti pelatihan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan aplikasi YouTube dalam pelatihan craft kain flanel berdampak positif terhadap minat enterpreneur mahasiswa.
Tidak tersedia versi lain