Text
Pengaruh Fasilitas Pelengkap Terhadap Kepuasan Pengunjung Wisata Merangain Garden Di Kabupaten Merangin Provinsi Jambi
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana fasilitas di Taman
Wisata Merangin Garden, Untuk mengetahui bagaimana kepuasan pengunjung di
Taman Wisata Merangin Garden dan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh
fasilitas terhadap kepuasan pengunjung di Taman Wisata Merangin Garden.
Metode yang digunakan metode penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan
diambil dari beberapa sumber data primer dan data sekunder. Populasi dalam
penelitian ini berjumlah 10.112 orang, dengan jumlah sampel 100 responden.
Hasil Nilai koefisien korelasi sebesar 0,648 artinya tingkat keeratan hubungan
antara fasilitas dengan kepuasan pengunjung kuat. Untuk nilai R square sebesar
0,420 yang berarti variabel Fasilitas mempengaruhi variabel Kepuasan
pengunjung sebesar 42% dan sisanya 58% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak
penulis teliti. Hasil nilai t hitung (8,427>1,660) sehingga Ha diterima dan Ho di
tolak. Dapat disimpulkan bahwa Fasilitas berpengaruh secara positif dan
signifikan terhadap Kepuasan pengunjung Sebaiknya pemilik atau pengelola
memperbaiki fasilitas yang kurang memadai dan sudah tidak layak pakai, menjaga
dan merawat kebersihan taman, Fasilitas-fasilitas pelengkap yang ada seharusnya
dikelola dengan baik, dirawat dan yang sudah tidak layak pakai diganti dengan
baru.
Tidak tersedia versi lain