Text
( Skripsi ) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN ENTITAS TANPA AKUNTABILITAS PUBLIK (SAK ETAP) DALAM PELAPORAN KEUANGAN KOPERASI DI KOTA BOGOR.
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi penerapan standar akuntansi keuangan entitas tanpa akuntabilitas publik. Faktor-faktor tersebut adalah tingkat pendidikan bagian keuangan koperasi, umur usaha, sosialisasi SAK ETAP dan pemahaman akuntansi. Populasi dalem peneliti ini adalah seluruh koperasi aktip yang berada di Kota Bogor. Sedangkan untuk sampel penelitian adalah 83 koperasi menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pendidikan bagian keuangan koperasi, umur usaha, sosialisasi SAK ETAP dan pemahaman akuntansi berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap penerapan SAK ETAP. Untuk tingkat pendidikan bagian keuangan koperasi berpengaruh positif secara parsial terhadap penerapan SAK ETAP, sedangkan umur usaha tidak berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap penerapan SAK ETAP, sosialisasi SAK ETAP berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap penerapan SAK ETAP dan pemahan akuntansi berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap penerapan SAK ETAP. Kata Kunci : tingkat pendidikan bagian keuangan koperasi, umur usaha, sosialisasi SAK ETAP dan pemahaman akuntansi
Tidak tersedia versi lain