Text
(Skripsi) Efektivitas program generasi berencana (GENRE) di Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) kab. Majalengka
Penelitian yang dilakukan penulis mengenai “Efektivitas Program Generasi Berencana (Genre) di Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Majalengka”. Penelitian ini dilatarbelakangi karena masih belum efektifnya program generasi berencana (genre) di Kabupaten Majalengka, penelitian ini diarahkan untuk mengetahui sejauh mana efektivitas program generasi berencana (genre). Berdasarkan permasalahan yang telah dikemukakan diatas, menghasilkan identifikasi masalah sebagai berikut : Bagaimana efektivitas program generasi berencana (Genre) di Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Majalengka, Faktor-faktor apa saja yang mengahambat efektiftas program generasi berencana (Genre) di Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Majalengka, Upaya-upaya apa saja yang telah dilakukan untuk mengatasi hambatan-hambatan dalam meningkatkan efektivitas program generasi berencana (Genre) di Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Majalengka. Penulis menggunakan teori Efektivitas Program dari Budiani dalam Pratiwi dan Nurcahyanto (2017:3), dengan 4 indikator yaitu : Ketepatan Sasaran Program, Sosialisasi Program, Tujuan Program, Pemantauan Program. Penulis menggunakan metode penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan deskriptif, dan mengambil lokasi penelitian di Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Majalengka. Informan kunci dalam penelitian ini adalah Kepala Bidang KSPK DP3AKB Kabupaten Majalengka dan informan pendukung dari penelitian ini adalah remaja yang belum menikah di Kabupaten Majalengka. Melalui penelitian ini diperoleh hasil bahwa Efektivitas Program Generasi Berencana (Genre) di Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Majalengka sudah Efektif tetapi masih belum Optimal. Hal tersebut karena arus media sosial yang tidak dapat dibendung sehingga memberikan dampak negatif seperti melakukan pernikahan usia dini bagi para remaja di Kabuapaten Majalengka yang tidak sesuai dengan tujuan Program Generasi Berencana (Genre).
Tidak tersedia versi lain